Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Kasdam IM Rapat Virtual bersama Pokja Pembentukan Batalyon PDR dalam rangka Perkuat Pertahanan Indonesia

Kamis, 04 Juli 2024 | 13.10 WIB Last Updated 2024-07-04T11:56:00Z
Banda Aceh - Kepala Staf Komando Daerah Militer Iskandar Muda (Kasdam IM) Brigjen TNI Ayi Supriatna, S.I.P., M.M. melaksanakan rapat secara virtual dengan Kelompok Kerja (Pokja)  pembentukan Batalyon Penyangga Daerah Rawa (PDR) dari Mabesad di ruang Puskodal Kodam IM, Banda Aceh, Kamis (04/07/24).

Wakil ketua Pokja Mayjen TNI Supriono, S.E., M.M. menyampaikan, untuk skala prioritas I pembentukan Batalyon PDR utk Kodam Iskandar Muda tidak ada, tapi direncanakan di skala prioritas II dan III.

Pembangunan Batalyon PDR ini menegaskan komitmen TNI AD dalam memperkuat pertahanan di wilayah Indonesia dan program percepatan pembangunan serta peningkatan kesejahteraan di Indonesia, tambah Mayjen TNI Supriono, S.E., M.M.

”Dibangunnya Batalyon PDR ini diharapkan dapat meningkatkan kesiapsiagaan dan respons cepat TNI AD dalam menghadapi berbagai potensi ancaman, baik dari dalam maupun luar negeri, pembangunan tersebut juga diharapkan dapat berdampak positif bagi perekonomian dan pembangunan infrastruktur di wilayah Sorong dan sekitarnya," tutup Wakil ketua Pokja Mayjen TNI Supriono, S.E., M.M.

Hadir pada kegiatan tersebut Asops Kasdam IM, Asrendam IM, Aslog Kasdam IM dan Kazidam IM.

News

Kabar Aceh

×
Berita Terbaru Update