Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Hingga Hari ke-218, sebanyak 94.938 Vaksin Covid-19 telah Disuntikkan

Kamis, 28 April 2022 | 15.28 WIB Last Updated 2022-04-30T08:29:19Z
BANDA ACEH – Memasuki hari ke-218 Vaksinasi Massal Covid-19 Pemerintah Aceh, sebanyak 94.938 vaksin telah disuntikkan kepada masyarakat.

Kepala Biro Administrasi Pimpinan Setda Aceh Muhammad Iswanto, selaku Ketua Bidang Komunikasi Publik Satgas Covid-19 Aceh menjelaskan, hingga hari ini’, Rabu (28/04/2022), sebanyak 94.938 dosis vaksin Covid-19 telah disuntikkan kepada masyarakat Aceh.

“Meski di bulan Ramadhan, antusiasme masyarakat masih cukup tinggi. Hingga hari ke 218 ini, sebanyak 94.938 dosis vaksin Covid-19, baik dosis 1, 2 dan 3 atau booster telah disuntikkan kepada masyarakat Aceh,” kata Iswanto.

Atas nama Pemerintah Aceh dan Satgas Covid-19 Aceh, Karo Adpim Setda Aceh itu menyampaikan apresiasi atas partisipasi aktif masyarakat dalam upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

“Alhamdulillah, semangat masyarakat untuk vaksin masih cukup tinggi, kita semua tentu optimis dengan gerak dan kesadaran bersama, pandemi akan segera berakhir,” ujar mantan Kabag Humas Pemkab Aceh Besar itu.

Iswanto menjelaskan, di hari ke 218 ini para vaksinator yang merupakan gabungan dari RSUDZA, RSIA, RS Kesdam Iskandar Muda, RS Bhayangkara dan Lanud Sultan Iskandar Muda menyuntikkan sebanyak 5 vaksin dosis 1, 13 vaksin dosis 2 dan 33 vaksin dosis 3 atau booster.

“Apresiasi kami dari Pemerintah Aceh dan Satgas Covid-19 Aceh kepada para vaksinator lintas instansi, yang hingga Ramadhan ke-25 ini masih terus bersemangat melakukan vaksinasi,” pungkas Iswanto. (arf)

News

Kabar Aceh

×
Berita Terbaru Update