Banda Aceh - Untuk meningkatkan silaturahmi sesama pengurus, BPC Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kota Banda Aceh mengadakan buka puasa bersama.
Dalam agenda tersebut, mereka juga mengajak anak yatim untuk buka puasa bersama serta memberikan santunan di D'Energy Cafe, Lamsayuen, Aceh Besar, Sabtu (23/4).
Acara tersebut dihadiri Plt Ketua DPR Aceh Safaruddin, Ketua Umum BPP HIPMI Mardani H Maming, Ketua Umum BPD HIPMI Aceh Ridha Mafdhul ST. MT, serta para tamu undangan.
Selain kegiatan buka puasa bersama BPC Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kota Banda Aceh mengadakan Rapat Kerja Cabang (Rakercap) VI. Dengan mengangkat tema "Koordinasi Organisasi Menuju BPC HIPMI Kota Banda Aceh Yang Progresif," yang akan menghasilkan program-program unggulan BPC HIPMI Banda Aceh nantinya.
Dalam kesempatan tersebut Fuadi Satria Ketua Umum BPC HIPMI Banda Aceh mengatakan, bahwa acara ini menjadi momen baik di bulan Ramadan dalam memberikan santunan kepada anak yatim semoga bermanfaat serta menjalin hubungan silahturahmi dan koordinasi yang solid dengan kader dan para senior HIPMI di Banda Aceh.
Ia juga menyampaikan, bahwa peran senior sangat berpengaruh terhadap kemajuan HIPMI.
"Dengan kegiatan ini, semoga akan terus menjalin hubungan silaturahmi antara keluarga besar DPC HIPMI Kota Banda Aceh dengan Pemerintah Daerah Semoga kita-kita semua terus dapat melakukan kegiatan-kegiatan yang bisa memberikan manfaat kepada sesama," harap Fuadi.
Dalam kegiatan buka puasa bersama ini, ada puluhan kader BPC HIPMI Banda Aceh yang hadir dan melakukan silaturahmi.