Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Banggar DPR-RI: Aceh Punya Potensi Ekonomi Besar untuk Dikembangkan

Jumat, 03 Desember 2021 | 10.38 WIB Last Updated 2021-12-03T03:38:46Z
BANDA ACEH – Wakil Ketua Banggar DPR RI Muhiddin Muhammad Said, memuji potensi ekonomi Aceh yang besar, yang membuat Aceh sebagai kawasan yang memiliki prospek besar untuk dikembangkan secara ekonomi.

“Ekonomi Aceh perlu terus dikembangkan, karena potensinya sangat besar, terutama sektor pertanian, perkebunan, pariwisata dan pertambangan. Selain itu potensi Kopi Aceh harus terus diarahkan menjadi komoditas Internasional, sehingga bisa meningkatkan kesejahteraan petani dan masyarakat. Perkembangan pesat teknologi informasi harus bisa dioptimalkan untuk mendukung semua potensi itu , sehingga nantinya daerah memiliki pusat pertumbuhan ekonomi baru,” ujar Muhiddin.

Hal tersebut disampaikan oleh Wakil Ketua Banggar DPR RI itu, dalam forum diskusi Anggota Badan Anggaran DPR RI dengan Pemerintah Aceh, Forkopimda Aceh dan Bupati/wali kota se-Aceh, di Restauran Meuligoe Gubernur Aceh, Kamis (2/12/2021).

Lebih lanjut Muhidin mengatakan, semakin melandainya penyebaran pandemi Covid-19, membuka peluang bagi Aceh untuk menata kembali perekonomiannya. Muhiddin berpesan agar Aceh harus bangkit dan meningkatkan daya saing ekonominya dengan meningkatkan nilai tambah ekonomi. 

“Saya berharap pertemuan ini bisa menghasilkan rekomendasi perbaikan dalam penyaluran transfer ke Daerah dan Dana Desa (TKDD). Semua bupati dan wali kota yang hadir bisa menyampaikan masukannya terhadap TKDD. Ini momentum yang sangat baik bagi Aceh, karna pertemuan ini juga dihadiri oleh Dirjen Perimbangan Keuangan, kementerian Keuangan,” imbuh Muhiddin. (arf)

News

Kabar Aceh

×
Berita Terbaru Update