Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Baitul Mal Aceh Salurkan Bantuan Dana Pendidikan bagi Santri Tahap II

Minggu, 26 September 2021 | 11.00 WIB Last Updated 2021-12-13T18:11:47Z
Banda Aceh - Baitul Mal Aceh (BMA) kembali menyalurkan bantuan dana pendidikan bagi santri se Aceh tahun 2021. Sesuai dengan Surat Keputusan Kepala Sekretariat Baitul Mal Aceh Nomor 451.5/270/SKBP/VIII/2021, jumlah penerimanya sebanyak 1.897 santri.

Kepala Sekretariat BMA, Rahmad Raden, Kamis (23/09/2021) mengatakan bantuan tahap kedua tersebut ditujukan khusus untuk para santri dari dayah atau pesantren tipe B dan C di Provinsi Aceh. Sedangkan untuk tipe A dan A+ sudah di akomodir di pendaftaran tahap pertama.

“Alhamdulillah, bantuan pendidikan untuk santri tahap kedua ini sudah kita salurkan dengan ditransfer langsung ke rekening masing-masing santri. Para santri sudah bisa mengecek di rekeningnya,” kata Rahmad Raden.

Rahmad Raden menjelaskan masing-masing santri mendapatkan bantuan sebesar Rp2 juta. Bantuan tersebut bertujuan untuk mengurangi beban biaya pendidikan para santri dari keluarga miskin selama menuntut ilmu.

“Sasaran utama program tersebut adalah para santri yang sedang menempuh pendidikan di pesantren atau dayah. Selain itu diprioritaskan bagi santri yang berasal dari keluarga kurang mampu,” kata Rahmad Raden.

Ia berharap bantuan tersebut dapat dimanfaatkan oleh para santri untuk memenuhi kebutuhannya selama belajar di dayah, seperti membeli peralatan shalat, kitab-kitab, perlengkapan mandi dan lain-lain.

“Kami juga berharap dengan bantuan tersebut dapat meringankan beban para santri selama di dayah, walaupun tidak banyak setidaknya dapat digunakan untuk kebutuhan mendesak. Semoga para santri dapat memanfaatkan bantuan tersebut sebaik mungkin,” harap Rahmad Raden.

Tak lupa Rahmad mengucapkan terima kasih kepada muzaki yang telah memercayakan zakatnya melalui Baitul Mal Aceh.

“Semoga Allah memberkahi rezeki para muzaki dan diberikan kemudahan dalam segala urusan sehingga lebih banyak lagi mustahik dapat dibantu,” Pungkasnya. (Red)

News

Kabar Aceh

×
Berita Terbaru Update