Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

ASIPA Bersama Anggota DPRK Banda Aceh Kasumi Sulaiman Gelar Silaturrahmi

Minggu, 28 Maret 2021 | 17.36 WIB Last Updated 2021-12-13T17:56:14Z
Banda Aceh – Anggota Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Kota (DPRK) Banda Aceh, Dra. H. Kasumi Sulaiman. MM, Bersama Asosiasi Silaturrami Perempuan Aceh (ASIPA) menggelar acara Silaturrahmi, Zikir dan Tausiyah serta Do'a Bersama dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1442 H.

Acara tersebut difasilitasi dan berlangsung ,di Rumah Kediaman Hj. Kasumi Sulaiman, Jln Cempaka, Prada Utama, Syiah Kuala, Banda Aceh, Minggu (28/3/2021), dan dihadiri para anggota ASIPA serta tamu undangan.

Kegiatan tersebut dipimpin dan dibuka oleh Ustadz Zul Arafah. Kegiatan itu diikuti kurang lebih sebanyak 70 orang yang terdiri dari anggota ASIPA.

Dalam Kesempatan tersebut Kasumi Sulaiman mengatakan, Semoga dengan kegiatan ini bisa saling mempererat dan memperkokoh tali persaudaran dalam organisasi ASIPA ini, saya berharap semoga kedepan sesama anggota ASIPA ini makin solid apalagi menjelang mendekati bulan Ramadhan yang penuh berkah kita harus banyak melakukan kegiatan sosial dalam membantu masyarakat.

Sementara  dalam kesempatan lain Asrida yang merupakan Ketua ASIPA mengatakan, Kita melakukan kegiatan dalam rangka menjaga dan menjalin silaturahmi sehingga dengan kegiatan ini mudah-mudahan bisa menumbuhkan kebersamaan dan menambah wawasan terutama dalam hal seputar agama sehingga nanti agenda dibulan Ramadhan bisa di isi dengan hal-hal positif, kegiatan silaturrahmi ini dilangsungkan di rumah salah satu anggota DPRK di Banda Aceh. 

“Semoga dengan kegiatan ini bisa saling bertukar pikiran dan menambah wawasan dalam hal Rohani, hari ini acara kita laksanakan di rumah salah satu anggota DPRK Dapil 3, Dra. Hj Kasumi Sulaiman MM, atau sapaan akrab Bunda Mimi yang juga pengurus ASIPA.” jelasnya.

Kegiatan itu, kata dia, salah satu program rutinitas ASIPA saat menghadapi bulan suci Ramadhan, salah satu bentuk menanamkan nilai rohani kepada semua pengurus.(***)

News

Kabar Aceh

×
Berita Terbaru Update