Jantho - Wakil Bupati Aceh Besar, Drs. Syukri A. Jalil, menyatakan bahwa pelaksanaan Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke -124 Tahun 2025 di Kota Jantho telah memberikan kontribusi nyata terhadap pembangunan daerah, khususnya di wilayah pedesaan.
“Program TMMD yang digagas oleh TNI ini turut mendukung pembangunan daerah. Ini adalah bentuk nyata sinergisitas antara TNI dengan Pemerintah Daerah,” ungkap Wabup Drs. Syukri A. Jalil.
Pernyataan tersebut disampaikannya kepada awak media yang turut hadir Kasdam Iskandar Muda, Brigjen TNI Ayi Supriatna, S.I.P., M.M.,berserta Dandim 0101/Kota Banda Aceh, Letkol Inf Faurizal Noerdin, S.Sos., M.Sc., pada penutupan kegiatan TMMD ke -124 yang berlangsung di Lapangan Bungong Jeumpa, Kota Jantho, Rabu (04/06/2025).
Setelah pelaksanaan upacara penutupan, Dandim 0101/KBA mengajak Kasdam IM, Wakil Bupati, dan Ketua DPRK Aceh Besar meninjau hasil pembangunan fisik berupa pembukaan jalan dan penyerahan kunci rumah layak huni kepada warga penerima manfaat program TMMD. Kegiatan ini mengusung tema “Dengan Semangat TMMD Mewujudkan Pemerataan Pembangunan dan Ketahanan Nasional di Wilayah.”
Program TMMD ke -124 telah berlangsung selama satu bulan penuh. Seluruh sasaran, baik fisik maupun non-fisik, berhasil diselesaikan 100 persen sesuai dengan waktu yang ditentukan. Capaian tersebut merupakan hasil kerja sama yang solid antara TNI, Pemerintah Kabupaten Aceh Besar, serta dukungan dan partisipasi aktif dari masyarakat.
Wakil Bupati mengimbau agar seluruh hasil pembangunan yang telah dilaksanakan dapat dijaga dan dipelihara dengan baik oleh masyarakat, sehingga manfaatnya bisa dirasakan secara berkelanjutan. Ia juga menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih atas dedikasi TNI melalui program TMMD.
“Atas nama masyarakat dan Pemkab Aceh Besar, saya mengucapkan terima kasih. Kehadiran TMMD sangat bermanfaat dalam mendukung pembangunan daerah dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujar Wakil Bupati.
Sementara itu, Brigjen TNI Ayi Supriatna, S.I.P., M.M., juga menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten dan masyarakat atas dukungan dan peran aktif mereka selama pelaksanaan TMMD.
“Tanpa dukungan pemerintah dan partisipasi masyarakat, tentu kegiatan ini tidak akan terlaksana sebagaimana diharapkan. Untuk itu, kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya,” ungkap Brigjen TNI Ayi Supriatna, S.I.P., M.M.,
Dandim 0101/Kota Banda Aceh, Letkol Inf Faurizal Noerdin, S.Sos., juga menyampaikan apresiasinya atas semangat gotong royong masyarakat dalam mendukung pelaksanaan TMMD.
“Keberhasilan TMMD ini adalah hasil kerja bersama. Kami sangat mengapresiasi semangat dan antusiasme masyarakat yang luar biasa. Semoga hasil pembangunan ini dapat meningkatkan akses dan kesejahteraan warga serta menjadi wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat,” tutup Dandim 0101/KBA.