Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Terima Kunjungan Duta Besar China, Menhan Prabowo Bertekad Perkuat Pertahanan

Minggu, 24 Maret 2024 | 22.15 WIB Last Updated 2024-03-24T16:38:29Z
Jakarta - Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto berkomitmen untuk memperkuat kerja sama pertahanan dengan China. Komitmen itu disampaikan Prabowo usai menerima kunjungan kehormatan Duta Besar China untuk Indonesia H.E. Lu Kang di Kantor Kementerian Pertahanan, Jakarta Pusat, Kamis (21/3)/2024).

Pertemuan tersebut membahas berbagai isu penting, salah satunya terkait bidang pertahanan.

“Saya mendukung kelanjutan kemitraan kedua negara dan berharap ke depan dapat terus memperkuat kerja sama pertahanan,” ujar Prabowo dalam siaran pers Kemenhan, Jumat (22/3/2024).

Prabowo juga menekankan pentingnya dukungan berkelanjutan terkait pertukaran personel pendidikan dan program pelatihan militer gabungan.

“Indonesia menyambut baik dan memandang penting adanya pertukaran kunjungan pelajar untuk menambah pengetahuan,” kata Prabowo.

Presiden Tiongkok Xi Jinping mengucapkan selamat kepada Prabowo Subianto sebagai presiden terpilih periode 2024-2029. Ucapan dari Xi Jinping itu disampaikan melalui surat resmi yang diantar langsung Duta Besar Tiongkok untuk Indonesia Lu Kang.

”Saya ingin mengucapkan selamat dan harapan terbaik saya atas terpilihnya Anda sebagai Presiden Republik Indonesia,” kata Xi dalam suratnya, Sabtu (23/3/2024).

Xi mengatakan, Tiongkok dan Indonesia adalah negara tetangga yang memiliki upaya bersama untuk mempercepat perkembangan hubungan bilateral. Itu dilakukan dengan prinsip saling percaya dan menguntungkan.

”Hubungan Tiongkok dan Indonesia sangat penting. Saya siap bekerja sama dengan Anda untuk mengarahkan pembangunan komunitas Tiongkok-Indonesia dengan masa depan bersama menuju kemajuan yang lebih besar,” ujar Xi.

”Saya berharap dapat bertemu dengan Anda secepatnya,” lanjut dia.

Xi pun mendoakan agar pada pemerintahan Prabowo nanti, Indonesia dapat senantiasa makmur dan berbahagia.

”Semoga negaramu menikmati kemakmuran dan rakyatnya berbahagia,” kata Xi.

News

Kabar Aceh

×
Berita Terbaru Update